Download Aplikasi SantriLampung.
  • Bertaqwalah! sebab kita tidak tahu akan hidup sampai esok atau tidak.
    - Sauqi
  • Tafakurlah! temukan bekal untuk dibawa mati, kehidupan setelah mati Lama sekali.
    - Gusmuluk
  • Hisablah dirimu, Sebelum dihisab oleh Allah Taala. Hitung dosamu, bayangkan siksamu.
    - Hadits
  • Mati bukan untuk ditakuti tapi untuk disiapi, disikapi dengan ketaatan.
    - Mbah kholil
  • Dunia hanya beberapa saat, tidak terasa, tinggalkan kenangan yang baik.
    - saklarjiwa
MOHON MAAF LAHIR BATIN

You may want to read this post:
  • Empat Jenis Kematian
  • Bukti Cinta Allah
  • Saklar Jiwa

Golongan ini dibenci Rasulullah

2 min read
   15494    5782    15518

Sahabat saklar jiwa yang beriman; Ada tiga golongan yang dibenci oleh rosulullah. 

"Bahwa sesungguhnya orang yang dicintai rasul dan paling dekat dengan tempat duduk Rasul di akhirat kelak adalah orang yang memiliki akhlaq baik. Namun, ada juga orang yang paling dibenci oleh Rasulullah dan paling jauh dengan beliau adalah al-Mutasyaddiqun, al-Mutafaihiqun, dan ats-Tsartsarun". 

Inilah golongan orang yang dibenci nabi :

1. Al-Mutasyaddiqun (orang yang berkata keji)

Orang yang dibenci Rasul pertama adalah orang yang mengganggu orang lain dengan berkata keji. Orang ini hampir sama dengan ats-tsartsarun karena ia banyak bicara tapi lebih ke mengolok-olok, mengejek, dan mencibir. Orang yang seperti ini pastinya akan sering menyakiti orang lain. Apabila kita mengejek manusia, berarti kita telah mengejek Sang Penciptanya. Hal ini sangatlah dibenci oleh Rasulullah karena setiap ciptaan Allah adalah sebaik-baik ciptaan. 

Selain itu, belum tentu diri kita lebih baik daripada orang yang kita ejek tersebut. Ingatlah bahwa orang yang kita aniaya memiliki doa yang mustajab sehingga jika ia mendoakan keburukan terjadi pada kita maka dimungkinkan akan terjadi.

2. Al-Mutafaihiqun (orang sombong)

Allah adalah Maha Kuasa. Dialah yang memiliki segala yang ada di jagad raya ini. Apa yang kita miliki sebenarnya bukanlah milik kita, melainkan titipan Allah dimana pada suatu saat nanti, Dia dapat mengambilnya sesuai kehendak-Nya. Lalu apa yang ingin kita sombongkan. Setiap manusia itu sama di mata Allah, yang membedakannya hanyalah amal ibadahnya. 

Oleh karena itu, sebagai manusia kita dilarang untuk menyombongkan diri atas apa yang bukan milik kita. Rasul pun sangat membenci orang yang sombong. Seharusnya, kita menjadikan Rasul sebagai contoh untuk tetap rendah hati untuk menghindari golongan orang yang dibenci nabi Muhammad. Seperti yang kita tahu bahwa Rasul telah dijamin oleh Allah akan masuk surga. Meskipun demikian, hal itu tidak menjadikan Rasul sombong, beliau justru terus beribadah dan meningkatkan keimanannya pada Allah.

3. Ats-Tsartsarun (orang yang banyak bicara)

Peribahasa mengatakan bahwa diam adalah emas. Hal inilah yang bisa dijadikan pedoman bagi mereka yang suka berbicara. Apabila yang mereka bicarakan adalah suatu kebaikan atau syiar agama, maka ha itu akan mendatangkan kebaikan pada kita dan umat muslim. Namun, jika banyak bicara itu dilakukan dengan membual, mengobral janji, atau membicarakan orang lain, maka inilah yang dibenci oleh Rasulullah. 

 
Membeli Syurga dgn hal ini

Ads by Google Pasang Iklan Klik Disini
  • Berbuka dengan Bersetubuh
  • Resume seputar Puasa

Mulutmu adalah harimaumu. Kita harus waspada terhadap mulut kita sendiri. Jangan sampai mulut ini menyakiti orang lain yang bisa mendatangkan keburukan pada kita. Inilah golongan orang yang dibenci Allah.

Semoga bermanfaat. Semoga kita bukan termasuk golongan golongan orang yang dibenci dan jauh dari rosulullah. Amiin ya robbb ...

Sampai jumpa lagi di khasanah selanjutnya.

Blogger and WriterCreator Lampung yang masih harus banyak belajar.

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • Sahabat pembaca Saklarjiwa yang beriman; Kehidupan memang tak selamanya berjalan dengan mulus. Berbagai cobaan dan ujian kerap kali menghampiri diri kita. Keluhan selalu datang ket…
  • Sahabat pembaca saklarjiwa yang beriman, "Menjual Tuhan dengan Harga yang Murah" adalah merupakan penyakit jiwa yang harus kita hindari, penyakit ini acap kali sering dilakukan de…
  • Sahabat saklar jiwa yang beriman; Ada tiga golongan yang dibenci oleh rosulullah. "Bahwa sesungguhnya orang yang dicintai rasul dan paling dekat dengan tempat duduk Rasul di a…
  • Segala puji bagi Allah, yang telah memberikan segala nikmatnya terus menerus, siang dan malam tanpa perhitungan, yang maha terjaga, yang tidak pernah mengantuk dan tidak tidur, yan…
  • Bahan baku dari tanah, berdiri di atas tanah, hidup makan minum hasil tanah, lalu kemudian mati dan tidak hidup lagi, selanjutnya dimasukkan ke dalam tanah. Itulah kita ya Dib dkk …
  • Ngger anakku...Sawangen kae dagelan jagat..Sing lagi rebutan dunyo lan pangkat..Rumangsane wis paling kuat..Nganti lali yen dunyo iki bakale kiamat.. Ngger anakku...Sawangen kae d…

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam.
Daftar Baca :
  • Wasiat Ustadz Bukhoriy
  • Menjaring Hikmah
  • Doa Malaikat untuk Orang Bakhil bin Medit dan Orang Dermawan
Sαƙʅαɾ Jιɯα - ⓢⓤⓑⓐⓡⓓⓘ.ⓒⓞⓜ Developed by Jago Desain